Sabtu, 15 Desember 2012

STEAMED SOFT BROWNIES

Assalamualaykum




Hai, apa kabar.....Lama tak jumpa ya. Sebelumnya saya mengucapkan beribu-ribu maaf buat teman-teman yang telah menunggu update terbaru dari Dapur Manis.
Sudah sejak akhir November yang lalu saya menghilang dari udara. Hal ini disebabkan karena netbook saya sedang sakit dan terpaksa harus opname. Tapi biar netbook sedang sakit, saya tetap aja utak-utik di dapur dan motret hasilnya tuk mengupdate blog, jika netbook telah sembuh. Otomatis ada beberapa entri yang tertunda, dan secara bertahap akan saya masukkan ke blog ini. Aiiihhh...senang sekali rasanya bisa ngeblog lagi.

Untuk entri ini saya bikin brownies kukus. Brownies ini hasil utak-atik saya. Saat itu saya menginginkan brownis yang lembut, lembab, agak padat dan moist. Dikocok  begini, diberi tepung segini, ditambahi coklat leleh dan seterusnya. Kunci utamanya yaitu pada saat mengocok telur. Telur hanya saya kocok dengan speed sedang selama 10 menit. Asal gula larut sudah cukup. Setelah matang saya hias dengan buttercrean siap pakai (beli di TBK) dan taburan coklat bubuk. Buttercream ini sisa membuat Black Forest pesenan tetangga. Dengan bahan sederhana dan tidak neko-neko, tanpa bahan pengembang, tapi hasilnya cukup memuaskan buat saya. Anak saya pun bilang "enaaaaakkkk....."





Bahan :
75 gr dark cooking coklat (DCC)
100 ml minyak goreng
3 butir telur
1/4 sdt garam
50 gr gulapasir
50 gr tepung terigu
2 sdm coklat bubuk pekat

Hiasan :
Buttercream siap pakai
Coklat bubuk

Cara membuat ;
1. Siapkan cetakan ukuran 18x18 cm, lapisi dengan kertas roti dan olesi minyak. Panaskan kukusan.
2. Lelehkan DCC dengan cara ditim. Masukkan minyak goreng, aduk rata. Matikan api, dinginkan.
3. Kocok telur, gula pasir dan garam menggunakan speed sedang sampai gula menjadi larut ( kira-kira 10 menit ), warnanya pucat dan sedikit mengembang. Tidak perlu sampai mengembang tinggi dan berjejak ya.
4. Masukkan tepung terigu dan coklat bubuk dengan cara diayak, dalam 2 tahap, aduk balik sampai rata.
5. Tuangkan campuran DCC, aduk balik sampai rata.
6. Masukkan ke dalam loyang. Kukus menggunakan api sedang selama 30 menit.
7. Setelah matang keluarkan dari loyang dan biarkan dingin. Potong-potong dan hias menggunakan buttercream dan taburan coklat bubuk.












Tidak ada komentar:

Posting Komentar