Kamis, 09 Mei 2013

Resep Ayam Kampung Bakar Spesial


Kumpulan Resep Masakan Nusantara - Bahan yang diperlukan untuk membuat Ayam Kampung Bakar Spesial: 
  • 1 ekor ayam kampung dipotong menjadi 4 bagian
  • 3 biji asam jawa, seduh menggunakan air panas
  • 300 ml air
  • 3 sdm kecap manis
  • 2 lembar daun salam
Bumbu yang dihaluskan:
  • 4 btr bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 8 buah cabai merah
  • 2 cm jahe
  • 1 cm kunyit
  • 1/2 sdt ketumbar
  • 2 cm lengkuas
  • 1 sdt gula pasir
  • 1,5 sdt garam
Cara Memasak Ayam Kampung Bakar Spesial:
  1. Baluri ayam dengan bumbu yang sudah di haluskan, diamkan selama 30 menit.
  2. Masukkan ayam yg telah dibaluri bumbu kedalam wajan yang berisi air, daun salam, kecap manis dan air asam. Masak sampai daging empuk dan kuah berkurang, angkat.
  3. Kemudian bakar ayam kampung di atas bara api sampai kering.
  4. Angkat dan sajikan bersama sambal dan lalapan.

Selamat mencoba Resep Ayam Kampung Bakar Spesial ala Resep Hari Ini..!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar